MAGETAN – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan menggelar acara “Makan Siang Bersama Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dengan Warga Binaan di Rutan Kelas I Cipinang” pada Selasa (25/02/2025).
Jajaran Rutan Kelas IIB Magetan turut menyaksikan acara tersebut melalui live streaming dari Aula Rutan.
Acara dibuka dengan laporan dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi, yang menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam menciptakan sistem pemasyarakatan yang lebih humanis dan berkeadilan. “Kegiatan itu bertujuan untuk menjalin kebersamaan dan berkomunikasi, motivasi kepada Warga Binaan, dan menciptakan suasana yang lebih humanis, ” ujarnya.
Dalam sesi “Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Menyapa, ” Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menimipas), Agus Andrianto, memberikan pesan inspiratif kepada Warga Binaan. Dengan lesehan, Ia mencontohkan perjalanan hidup komika Rony Imanuel atau Mongol, yang pernah menjadi Warga Binaan di Rutan Cipinang karena kasus judi sebelum akhirnya berhasil bangkit dan mencapai kesejahteraan.
“Contohnya Pak Mongol kan, Pak Mongol itu pernah masuk di sini, di bawah satu tahun. Tapi setelah keluar, sekarang sejahtera. Artinya, Kalau Bapak-bapak sekalian bisa mengambil hikmah pada perjalanan yang Bapak lalui, Bapak-bapak lalui pada kesempatan ini, tentunya tidak menutup kemungkinan, kalau Allah mau mengangkat derajat orang itu, nggak ada sulitnya. Jadi, semua bisa terjadi, ” ungkapnya.
Menimipas juga mengapresiasi langkah Direktur Jenderal Pemasyarakatan yang menginisiasi acara Makan Bersama kali ini. “Ini merupakan kesempatan yang baik bagi saya bisa berkomunikasi langsung dengan Bapak-bapak sekalian, ” tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi berbagi cerita, pesan, dan motivasi dalam bentuk komedi yang dibawakan oleh Mongol. Acara kemudian ditutup dengan makan siang bersama Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dengan Warga Binaan Rutan Cipinang.
Menanggapi kegiatan ini, Kepala Rutan Magetan, Ari Rahmanto menilai bahwa acara ini sangat positif karena memberikan kesempatan bagi Warga Binaan untuk merasakan kebersamaan serta menerima motivasi langsung dari Menteri. “Ini menjadi bukti bahwa sistem pemasyarakatan terus berupaya untuk semakin humanis dan mendukung pembinaan yang lebih baik, ” ujarnya saat ditemui usai kegiatan. (Humas Rutan Magetan)